Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kericuhan Warnai Laga Rangers Kontra Celtic U-17

By Oka Akhsan M. - Selasa, 30 April 2013 | 17:20 WIB
Kerusuhan di laga final Piala Glasgow.
bbc.co.uk
Kerusuhan di laga final Piala Glasgow.

17, Senin (29/4). Suporter kedua tim saling lempar bom asap dan merusak fasilitas stadion termasuk mencopot kursi di tribun penonton.

Laga Celtic kontra Rangers U-17 digelar di Stadion Patrick Thistle. Pertandingan harus ditunda selama beberapa menit dengan alasan keamanan sambil menunggu lapangan terbebas dari asap tebal.

Seperti dilansir BBC, polisi Skotlandia menahan tiga orang dalam insiden tersebut. Dua pemuda berusia 17 tahun ditangkap di dalam stadion karena menerobos masuk ke dalam lapangan. Sementara itu, seorang pria berusia 19 tahun dibekuk di luar stadion atas tuduhan melakukan tindak kekerasan.

Laga tersebut akhirnya dimenangi Rangers U-17 dengan skor 3-2. Gelar itu menjadi pelipur lara bagi Rangers yang tim seniornya harus menjalani kompetisi musim ini di kasta terendah karena mengalami krisis finansial.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X