Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daniel Ricciardo Masuk Kandidat Suksesor Webber

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 3 Mei 2013 | 00:52 WIB
Daniel Ricciardo
Getty Images
Daniel Ricciardo

sebut sebagai calon pembalap Red Bull pengganti Mark Webber, kini giliran Daniel Ricciardo yang digosipkan akan bergabung dengan tim juara bertahan F1 itu. Pembalap muda asal Australia itu telah siap menggantikan seniornya.

Saat ini Ricciardo adalah pembalap rookie di tim Toro Rosso, tim yang juga merupakan tim pelapis Red Bull sejak beberapa musim terakhir.

Masa depan Webber di tim Red Bull saat ini tengah di ujung tanduk. Terutama setelah terjadi perselisihan antara dia dengan pembalap utama Red Bull, Sebastian Vettel setelah digelarnya balapan F1 di Malaysia tahun ini.

Webber juga sempat mengungkapkan kecamannya kepada Team Principal Red Bull, Christian Horner dalam beberapa pekan terakhir ini. Dan beberapa laporan menyatakan Red Bull akan segera mengakhiri kontrak kerjasama dengan Webber pada akhir tahun ini.

Sebelum Ricciardo, Kimi Raikkonen dan Nico Hulkenberg menjadi dua nama pembalap yang disebut-sebut akan menggantikan Webber. Namun Ricciardo cukup berpeluang jadi pembalap Red Bull dengan statusnya sebagai pembalap rookie di tim Toro Rosso.

Ricciardo, pembalap muda ini pernah finis di peringkat tujuh di balapan F1 Cina di sirkuit Shanghai. Dia juga mulai mengetahui tentang spekulasi yang menyebutkan dia akan menjadi pembalap pengganti Mark Webber di tim Red Bull.

"Meraih hasil finis Ketujuh di balapan F1 Shanghai sama sekali tak mempengaruhi peluang saya. Tapi saya tahu bahwa saya perlu melakukan lebih banyak hal lagi jika saya igin mendapat kesempatan meraih tempat di tim Red Bull. Saya harus bisa membuktikan diri," kata Ricciardo di situs ESPN F1.

Laporan Tribunnews.com




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X