Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Akan Lepas Herman Dzumafo

By Syamsul Arif - Jumat, 3 Mei 2013 | 17:11 WIB
Herman Dzumafo (kanan)
TRIBUN KALTIM/NEVRIANTO HARDI PRASETYO
Herman Dzumafo (kanan)

13. Tetapi, pelatih Djadjang Nurdjaman masih merahasiakan nama pemain sebagai pengganti penyerang asal Kamerun tersebut.

"Setelah melakukan evaluasi dengan manajemen tadi malam, ada 1-2 pemain yang kemungkinan dilepas. Salah satu pemain yang bakal dicoret adalah pemain asing. Bukan Mbida Messi. Namun, lebih ke Dzumafo," jelas Djadjang saat dihubungi wartawan, Jumat (3/5/2013).

Djadjang menjelaskan, Dzumafo dilepas karena performanya menurun semenjak diboyong Arema Indonesia pada awal musim. Pemain baru berusia 33 tahun itu baru menciptakan lima gol dari 14 laga yang dilakoninya.

"Sebelumnya, saya sudah menunggu-menunggu dia untuk menunjukkan penampilan terbaiknya. Namun, dia tak menunjukkan perkembangan. Saya sudah berbicara dan manajemen menyadari," tutur Djadjang.

Meski begitu, Djadjang belum mau mengungkapkan pengganti Dzumafo. Namun, Djadjang memberikan sinyal bahwa akan merekrut pemain asing dari klub ISL. "Namun, saya belum bisa menyebut juga karena masih membicarakannya," tegasnya.

Laporan Kompas.com


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X