Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bertamu ke Makasar, Semen Padang Tidak Full Team

By Kukuh Wahyudi - Jumat, 3 Mei 2013 | 23:49 WIB
Indonesian Premier League
Indonesian Premier League

Sebanyak 18 orang pemain tim Kabau Sirah, julukan Semen Padang beserta rombongan offcial dan pelatih tiba di kota Makasar pada Jumat (3/5), kedatangan tim Semen Padang tidak lain untuk melakoni partai wajib melawan PSM Makassar di Stadion Andi Mattalatta Mattoanging pada hari Minggu (5/5).

Dari 18 pemain yang dibawa Semen Padang minus satu pemain asing andalannya yakni David Pagbe yang masih dibekap cedera, namun tiga pemain asing Semen Padang yakni Yoo Hyun Goo, Gabriel Vizcarra termasuk striker andalannya Edward Wilson Junior dibawa serta pelatih Jafri Sastra.

Keterangan ini diperoleh langsung dari Media officer Semen Padang, Ronny Suhatril kepada tribun, Kamis (2/5). " Jadi kami hanya datang dengan tiga pemain asing saja karena David Pagbe sedang cedera, kami bawa skuad yang sama saat kami kalahkan Churchill Brothers kemarin, " jelasnya Di Makassar rencananya rombongan Semen Padang akan menginap di Hotel Losari metro Beach.

Kabar cederanya David Pagbe dan tidak dibawa serta ke Makassar untuk menghadapi tuan rumah PSM Makassar menjadi angin segar bagi PSM untuk bisa meraih hasil poin maksimal dari Semen Padang, pasalnya pemain yang berposisi sebagai stopper tersebut adalah pemain yang sangat mematikan untuk striker lawan Semen Padang, pertahanannya sangat kuat.

Tentu absennya David Pagbe bisa dimanfaatkan oleh barisan penyerang PSM Makassar untuk bisa menjebol gawang Semen Padang, Pelatih sepakbola, Budiardjo Thalib mengatakan, Pelatih PSM Petar Segrt bisa memaksimalkan strategi menyerang karena lini belakang SP yang pincang setelah cederanya David Pagbe.

"Saya kira bisa langsung ofensif saja, ketimbang bertahan, manfaatkans etip kelengahan lawan, terlebih lagi Semen Padang recovery nya lambat karena baru selesai bertanding di AFC Cup, ditambah perjalanan jauh dari Padang ke Makassar, kalau pelatih dan pemian PSM bis amanfaatkan itu saya yakin hasil maksimla bisa dicapai, " katanya via telepon, Kamis (2/5).

Sementara itu striker PSM Makassar, Ilija Spasojevic yang dimintai tanggapan soal absennya Davic Pagbe di lini belakang Semen Padang menyebutkan bahwa absennya Davic Pagbe tidak lantas bisa memvonis Semen Padang akan kehilangan kekuatan cukup banyak.

"Karena Semen Padang adalah tim yang sangat hebat di kompetisi IPL, mereka punya banyak dana membeli pemain berkualitas, saya yakin antar pemain kunci nya dengan pemain penggantinya mempunyai kualitas yang sama baiknya semua, tinggal bagaimana sya dan rekan-rekan nantinya bisa memanfaatkan peluang yang ada untuk mencetak gol, " kata Ilija Spasojevic.


Laporan Tribunnews.com


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X