Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Ambang Pemecatan, Alan Pardew Tetap Tenang

By Oka Akhsan M. - Sabtu, 4 Mei 2013 | 17:37 WIB
Alan Pardew
Gareth Copley/Getty Images
Alan Pardew

Manajer Newcastle United, Alan Pardew, tengah berada di ambang pemecatan jika gagal menyelamatkan klub dari degradasi. Akan tetapi, Pardew bertekad membungkam segala keraguan dengan mempertahankan status The Magpies di Premier League.

Newcastle United saat ini hanya berselisih lima poin dengan tim penghuni zona degradasi, Wigan, dengan tiga laga tersisa. Alan Pardew wajib membawa Toon Army meraup poin penuh di markas West Ham, Upton Park, Sabtu (4/5), jika ingin menyelamatkan pekerjaannya.

"Saya mengabaikan pers dan terkadang juga mengabaikan apa yang telah saya katakan. Sangat penting bagi saya untuk menjaga kondisi psikologis di level tertinggi di West Ham," kata Alan Pardew kepada Chronicle Live.

"Kini saya lebih berpengalaman, bukan lagi manajer muda. Saya lebih kalem dalam menyikapi kritik dan coba mengambil sesuatu yang penting. Sisanya yang tak membantu dan tak adil akan saya lupakan," ujar Pardew.

"Saya akan menerima segala macam kritik yang datang. Percayalah, ketika saya datang ke ruang ganti satu hal yang saya inginkan hanyalah meraih kemenangan," sebut Pardew.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X