0 atas Torino pada pekan ke-35 di San Siro, Minggu (5/5) WIB. Gol tunggal I Rossoneri dicetak Mario Balotelli pada menit ke-84.
Babak pertama berakhir 0-0 antara AC Milan dengan Torino. Peluang yang dimiliki Sulley Muntari, Stephan El Shaarawy, dan Kevin-Prince Boateng belum dapat membuat kubu I Rossoneri unggul.
Babak kedua Milan akhirnya dapat mencetak gol melalui striker andalannya, Mario Balotelli pada menit ke-84. Umpan Philipp Mezes dengan tandukan diteruskan oleh Balotelli dengan tendangan ke arah gawang. Alhasil Milan berhasil unggul atas Torino 1-0 hingga laga berakhir.
Dengan hasil ini Il Diavolo tetap bertahan di posisi ketiga klasemen sementara Serie A dengan 65 poin. Kondisi ini didukung Fiorentina yang kalah dari AS Roma 0-1 di Artemio Franchi hasil torehan Pablo SOvaldo pada injury time. Kini hingga pekan ke-35 Milan memiliki selisih empat poin dari Viola.
******
Susunan pemain:
AC Milan: Abbiati; Abate, Zapata, Mexes, Constant; Flamini (Robinho 81'), Muntari, Nocerino; Boateng (Niang 76'), Balotelli, El Shaarawy (Pazzini 55')
Torino: Gillet; Darmian, Rodriguez, Di Cesare (D'Ambrosio 83'), Ogbonna, Masiello, Basha, Vives, Brighi (Santana 75'), Cerci, Barreto (Meggiorini 84')
Editor | : | Okie Prabhowo |
Komentar