Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marotta Beri Garansi Conte Tetap di Juventus

By Jaka Sutisna - Senin, 6 Mei 2013 | 17:36 WIB
Giuseppe Marotta
Getty Images
Giuseppe Marotta

Direktur Teknik Juventus, Giuseppe Marotta, menggaransi pelatih Antonio Conte bakal tetap bertahan di Juventus musim depan. Pernyataan tersebut diungkapkan Marotta usai Conte berhasil membawa Si Nyonya Tua meraih scudetto 2012/2013.

Antonio Conte sebelumnya mengungkapkan akan mengevaluasi kontraknya di Juventus saat musim 2012/2013 selesai. Giuseppe Marotta menilai pernyataan Conte tersebut sebagai sebuah hal wajar. Sebab, ketika seorang profesional telah berhasil mencapai target yang telah ditetapkan, maka normal jika Conte ingin mengevaluasi segalanya.

"Hubungan antara Antonio dan Direksi Juventus sangat bagus. Ketika seorang profesional telah mencapai tujuannya, maka normal untuk merenungkan masa depan. Klub masih ingin mempertahankan Conte dan menang bersamanya," ujar Marotta.

Marotta juga mengungkapkan keberhasilan Juventus meraih scudetto dua tahun beruntun merupakan hasil dari perencanaan yang matang.

"Sepak bola adalah tentang perencanaan. Tanpa itu Anda tidak menang. Kami memulai pembaharuan dengan Presiden Andrea Agnelli yang hanya melihat empat pemain lama tetap berada di skuad," kata Marotta.

"Saat itu rasanya sulit untuk langsung meraih juara. Akan tetapi, apa yang telah kami raih beberapa tahun terakhir, bagaimanapun, adalah sesuatu yang sangat luar biasa," ungkap Marotta.

"Ketika Conte mengatakan bahwa ia ingin bertemu dengan klub, itu karena kami perlu mendefinisikan langkah berikutnya. Kami masih memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan di Eropa," jelas Marotta.

"Kami harus menemukan keseimbangan yang tepat antara sisi ekonomis dengan kebutuhan teknis," simpul Marotta dikutip dari laman Football Italia.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X