Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hummels Sakit Hati Gotze Gabung Munchen

By Oka Akhsan M. - Senin, 6 Mei 2013 | 19:14 WIB
Mario Gotze dan Mats Hummels (kanan).
Joern Pollex/Getty Images
Mario Gotze dan Mats Hummels (kanan).

Bek Borussia Dortmund, Mats Hummels, kecewa berat setelah mendengar kabar kepergian Mario Gotze ke Bayern Munchen. Menurut Hummels, kehilangan Gotze lebih menyakitkan ketimbang saat Die Borussen ditinggal Shinji Kagawa.

Mario Gotze setuju pindah ke Bayern Munchen pada musim panas setelah The Bavarians mengaktifkan klausul pelepasan dalam kontraknya sebesar 37 juta euro atau sekitar 471 miliar rupiah.

"Pengkhianatan" Gotze jelas mengecewakan kubu Borussia Dortmund. Mats Hummels bahkan mengaku tak bisa tidur setelah mendengar berita transfer Gotze. Pasalnya, gelandang tim nasional Jerman itu bergabung dengan rival mereka di Bundesliga.

"Mario termasuk dalam daftar 10 pemain terbaik di dunia, jadi berita kepindahannya mengejutkan kami. Saya sulit tidur setelah mendengar kabar tersebut," kata Mats Hummels kepada Sky Deutschland.

"Sangat sulit bagi kami kehilangan seseorang yang tahu benar seluk beluk Dormund karena berkembang di sini dan memilih klub rival," ujar Hummels.

"Berbeda rasanya ketika Shinji Kagawa pergi atau jika Robert Lewandowski hengkang. Keputusan mereka bisa dimengerti karena mereka bukan dari Jerman. Transfer Mario merupakan pertanda kami tak mendapat respek sebagai lima klub terbaik di dunia," sebut Hummels.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X