Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora Cermati Hukuman Komdis Kepada Enam Komek

By Kukuh Wahyudi - Selasa, 7 Mei 2013 | 17:10 WIB
Menpora Roy Suryo
Dwi Ari Setyadi/Bolanews
Menpora Roy Suryo

Menteri Negara Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo, kembali merespon salah satu keputusan yang terjadi dalam tubuh Perssatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI). Kali ini ia akan menindaklanjuti keputusan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI yang menghukum 10 tahun kepada enam anggota Komite Eksekutif (Komek).

"Saya akan mencermati lebih dulu dan selanjutnya menunggu saran dari FIFA. Karena FIFA pasti mengetahui vonis komdis," papar Roy di kantor Menpora, Jakarta, Selasa (7/5).

"Bila FIFA memberikan arahan, itu yang akan saya lakukan. Tidak bisa sebentar-sebentar pemerintah lakukan intervensi kepada PSSI," ujar Roy.

Pakar telematika tersebut sebenarnya berharap kondisi Komek tidak terpecah seperti saat ini. Ia menyarankan Komdis menelaah ulang lagi terhadap keputusan yang telah dikeluarannya itu.

"Saya ingin semua anggota komek PSSI bersatu dan tidak ada lagi saling serang satu sama lain. Jadi, saya berharap, Komdis PSSI bisa melihat lagi vonis itu. Tetapi sekali lagi, saya hanya akan menunggu rekomendasi FIFA," kata Roy.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X