Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanggapan Denis Law Tentang Pensiunnya Ferguson

By Verdi Hendrawan - Kamis, 9 Mei 2013 | 00:05 WIB
Denis Law (kanan) dan Sir Alex Ferguson
Chris Jackson/Getty Images
Denis Law (kanan) dan Sir Alex Ferguson

Mantan striker dan legenda Manchester United, Denis Law, sempat merasa kaget dengan pemberitaan bahwa Alex Ferguson akan pensiun pada saat ini. Namun mantan penyerang yang merupakan pemegang rekor gol terbanyak United ini merasa bahwa siapapun yang menjadi pengganti Fergie tidak akan mengalami kesulitan yang berarti dalam transisi yang ia alami.

"Alex (Ferguson) akhirnya bisa menjadi manajer terbesar yang pernah ada. Dia dalam kategori manajer besar untuk tidak hanya apa yang telah dicapai di Manchester United, tapi apa yang dia mulai lakukan di Aberdeen, di mana berhasil mengalahkan monopoli yang dilakukan oleh Celtic dan Rangers," tutur Law kepada Sky Sport.

"Setelah ia memenangkan Piala Winners dan datang ke Manchester United, saya sangat banyak berharap untuk melihat dia dapat mengelola klub. Pada awal kariernya banyak hal yang tidak berjalan dengan baik dan ia tampak seolah-olah hanya berpikir untuk memenangkan Piala FA. Namun sejak saat itu, semua hal mulai membaik,"

"Setelah itu ia berhasil menciptakan apa yang telah diciptakan (Alexander Matthew) Busby bertahun-tahun sebelumnya dengan skuad Busby Babes-nya. Ia menciptakan tiga atau empat tim besar sepanjang kariernya sebagai manajer Manchester United,"

"Saya benar-benar tidak bisa percaya ketika saya mendengar bahwa Sir Alex akan pensiun pagi ini. Saya sempat bersamanya pekan lalu dan dia tidak mengatakan apapun,"

"Siapa yang menjadi pengganti dirinya? Saya tidak tahu. David Moyes telah lama disebut dan saya tidak akan terkejut melihat dia datang,"

"Mereka benar-benar fantastis dan saya pikir akan ada transisi mudah bagi siapa pun yang mengambil alih dari Sir Alex (dibandingkan setelah Sir Matt Busby meninggalkan tim)," tutup Law.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X