Pelatih Persela, Didik Ludiyanto, mengaku tidak mengetahui perkembangan terkait status sang kapten Gustavo Lopez. Di akun twitter pribadinya, Lopez mengungkapkan akan pindah dari Persela ke Persib.
Didik menyerahkan masalah itu kepada manajemen Persela. Ia hanya fokus bagaimana meracik strategi timnya.
"Saya kurang tahu bagaimana perkembangan Gustavo Lopez. Itu bisa tanyakan langsung ke manajemen," papar Didik Ludiyanto saat dihubungi Bolanews, Kamis (9/5).
Bagi mantan pelatih Persela U-21 tersebut, ada atau tidaknya Gustavo Lopez tidak akan berpengaruh pada tim. Roman Golian dkk. tetap akan berlatih mempersiapkan diri untuk putaran kedua Indonesia Super League (ISL) 2012/13.
Sementara itu Persela telah menambah amunisi baru untuk menutup kekurangan pada paruh pertama. Taufik Kasrun didatangkan dari Sriwijaya, sedangkan tiga pemain dilepas untuk efisiensi anggaran.
"Yang pasti Taufik Kasrun menjadi pemain baru kami. Sementara Gilang Angga, Arifki Eka Putra, dan Fauzal Mubaroq kami lepas untuk penghematan," kata Didik Ludiyanto.
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar