Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marchisio Ingin Gelar Liga Champion

By Jaka Sutisna - Jumat, 10 Mei 2013 | 20:55 WIB
Claudio Marchisio
Getty Images
Claudio Marchisio

Gelandang Juventus, Claudio Marchisio, menegaskan dua gelar scudetto yang diraih Si Nyonya Tua dalam dua tahun terakhir belumlah cukup. Il Principino merasa I Bianconeri harus kembali meraih gelar juara lainnya pada musim depan.

Juventus telah mengoleksi tiga tropi sejak musim 2011/12, yaitu dua scudetto dan satu tropi super Coppa Italia. Prestasi tersebut dirasa belum cukup oleh Claudio Marchisio.

"Kami harus memberikan kekuatan lebih musim depan. Sudah jelas, kami butuh juara lagi," tegas Marchisio dikutip dari Football Italia.

Demi memperkuat tim musim depan dan kembali meraih juara di berbagai kompetisi, Juventus berencana mendatangkan Zlatan Ibrahimovic dan Gonzalo Higuain. Rencana tersebut disambut positif oleh Marchisio.

Akan tetapi, meskipun mengaku akan menyambut baik kedatangan pemain baru, Marchisio mengingatkan jika tim yang ada sekarang layak mendapatkan acungan jempol.

"Saya ingin mengutip kata-kata Alessandro Matri, yang menyebut pemain yang sudah ada saat ini pantas mendapatkan pengakuan atas apa yang telah mereka lakukan di Juventus. Kami telah memberikan segalanya untuk memenangkan dua gelar," ungkap Marchisio.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X