Frank Lampard, akhirnya mampu menjadi pencetak gol terbanyak Chelsea sepanjang masa usai bertanggung jawab atas dua golnya ke gawang Aston Villa pada Sabtu (11/5). Dua gol Lampard membuat dirinya mampu memecahkan rekor Bobby Tambling yang dahulu mengoleksi 202 gol.
Meski berhasil memecahkan rekor Tambling sebagai pencetak gol terbanyak Chelsea sepanjang masa, Lampard menegaskan tidak akan melakukan perayaan apapun.
"Saya senang bisa menyamai rekor (Tambling) itu, tapi saya tidak ingin berlama-lama melakukan perayaan untuk menghormatinya. Tapi setelah itu saya bisa melewatinya, itu sangat menyenangkan," kata Lampard seperti dilansir The Sun.
Lampard juga mengatakan bahwa rekor yang berhasil dia pecahkan akan dipersembahkan untuk mendiang ibunya yang meninggal pada tahun 2008 akibat serangan penyakit pneumonia.
"Saya sudah memperkuat Chelsea dalam kurun waktu yang lama, Saya kehilangan ibu beberapa tahun yang lalu dan dia adalah suporter sejati saya, jadi (rekor) itu saya persembahkan untuk dia," ujar pemain berusia 34 tahun itu.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar