Dukungan luar biasa yang diberikan para penonton di Sirkuit Catalunya Minggu (12/5) berhasil mendorong Fernando Alonso tampil dominan di GP Spanyol. Berkat dominasi tersebut, Alonso juga keluar sebagai juara.
"Atas kesuksesan ini, saya ingin banyak mengucapkan terima kasih kepada seluruh fan yang terus memberikan dukungan bagi saya. Saya juga sangat beruntung bisa menjadi bagian dari Ferrari," ujar Alonso kepada Marca.
Pebalap berusia 31 tahun itu mengaku sempat berjudi di awal race dengan memacu kendaraan pada kecepatan maksimal. Pasalnya, ia yakin semua tim akan berusaha menjalankan strategi pit stop lebih sedikit dibanding tim lainnya.
"Saya sangat senang dengan prestasi ini. Race kali ini terasa menyenangkan bagi saya. Kemenangan di kandang sendiri terasa sangat spesial bagi saya," tutur Alonso.
"Ini hari yang sangat luar biasa. Saya punya ambisi besar menjadi juara di Spanyol dan kini semuanya menjadi kenyataan. Terima kasih atas dukungan yang diberikan semua fan di seluruh dunia."
Editor | : | Tulus Muliawan |
Komentar