Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SHB Da Nang Kalah Karena Tidak Full Team

By Kukuh Wahyudi - Rabu, 15 Mei 2013 | 16:04 WIB
AFC Cup
AFC Cup

2 dari Semen Padang dalam babak 16 Besar AFC Cup 2012/13 dikarenakan komposisi pemain yang tidak lengkap. Beramin di Stadion H. Agus Salim, dua pemain asingnya, yaitu Goia Sabin Cosmin asal Rumania dan Milorad janjus asal serbia tak bisa ikut serta lantaran mengalami cedera.

Le Huynh Duc kecewa karena beberapa peluang yang didapat anak didiknya gagal berbuah gol.

"Dengan skuad yang tidak komplet saya terkejut dengan permainan anak-anak yang luar biasa. Kita punya banyak peluang tapi gagal membuat gol," papar Le Huynh Duc disiuts resmi AFC.

Selain absennya dua pemain andalan, kondisi cuaca juga menjadi kendala bagi tim asal Vietnam tersebut.

"Terlebih di babak kedua ketika pemain kami mulai drop, mereka jadi lebih leluasa memainkan bola," kata Le Huynh Duc yang juga mantan striker tim nasional Vietnam.

Sementara bagi pelatih Semen Padang, Jafri Sastra, kemenangan tersebut hasil kerja jeras dari empat unsur.

"Perjuangan pemain selama 90 menit di lapangan membuahkan hasil maksimal. Kemenangan ini berkat perjuangan pemain, pelatih, manajemen dan tentu saja suporter yang tak kenal lelah memberikan dukungan kepada kami," kata Jafri, Rabu (15/5).


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X