Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang 3-1, Persija Lanjutkan Tren Positif

By Kukuh Wahyudi - Rabu, 15 Mei 2013 | 21:04 WIB
Fabiano Beltrame lanjutkan tren positif.
Kukuh Wahyudi/Bolanews
Fabiano Beltrame lanjutkan tren positif.

1 dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2012/13 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (15/5).

Gol pertama dalam pertandingan tersebut dicetak oleh pemain anyar Barito Putera asal Persita, Rizky Rizal Ripora. Gawang Galih Sudaryono ternoda pada menit ke-11.

Persija mempunyai kesempatan untuk menyamakan kedudukan lewat Kenmogne Emmanuel. Namun peluang yang didapat dari tendangan sudut itu masih gagal berbuah gol.

Tak lama berselang, giliran Anidito Wahyu mengancam gawang Barito yang dijaga Aditya Harlan. Sayang tendangan Anindito masih mampu ditepis Aditya. Hingga babak pertama berakhir tak ada lagi gol yang tercipta.

Persija baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-51 melalui sang kapten Fabiano Beltrame. Gol tercipta berawal dari tendangan bebas Ismed Sofyan yang mampu dikonversi Fabiano sebuah gol.

Persija berhasil menambah keunggulan melalui Kenmogne pada menit ke-78 setelah memanfaatkan umpan matang Rachmad Affandi. Dominasi tuan rumah kembali berlanjut dengan terciptanya gol ketiga. Muhammad Ilham menunjukan kualitasnya lewat aksi tendangan first time yang tak mampu diblok oleh Aditya. Skor 3-1 bertahan hingga 2 x 45 menit usai.

Tambahan tiga poin membuat Persija naik satu peringkat dengan 18 poin menggeser Persita dari posisi 15. Sementara Barito Putera tetap berada di urutan ke enam dengan 28 poin.  

Susunan pemain:

PERSIJA XI : Galih, Fabi, Syahrizal, Ismed, Alfarizi, Rohit Chand, Amarzukih, M.Ilham, Anindito, Robertino, Emmanuel Kenmogne.

BARITO PUTERA XI: Aditya Harlan, Ardan Aras, Njobi, Daewon, Fatur, Dedy Hartono, Mekan, Risky Ripora, Makan Konate, Okto, Djibril.


Editor : Kukuh Wahyudi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X