Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Yuto Nagatomo Ambil Hikmah dari Musim Buruk Inter

By Syamsul Arif - Selasa, 21 Mei 2013 | 16:01 WIB
Yuto Nagatomo
Claudio Villa/Getty Images
Yuto Nagatomo

Bek sayap Internazionale, Yuto Nagatomo, mengambil hikmah dari musim 2012/13 yang berjalan buruk untuk I Nerazzurri. Nagatomo menilai pada musim ini La Beneamata memiliki kesempatan untuk memainkan para pemain berbakat dari tim Primavera.

Musim 2012/13 memang musim yang sangat ingin dilupakan oleh Internazionale. Hanya mampu menempati peringkat sembilan klasemen akhir Serie A dan tersingkir di babak 16 Besar Liga Europa tentu bukan hasil yang pantas diraih oleh tim sebesar I Nerazzurri.

Selain itu, badai cedera yang menerpa La Beneamata di sepanjang musim 2012/13 juga semakin menambah derita Inter. Bahkan pada akhir musim 2012/13, tercatat ada 15 pemain dari 30 pemain di skuad utama harus bergelut dengan cederanya masing-masing.

Meski Inter menjalani musim yang sangat buruk, tetapi ternyata Yuto Nagatomo masih dapat mengambil hikmah dari itu semua.

"Tim sangat banyak kehilangan pemain akibat masalah cedera, termasuk saya," kata Nagatomo kepada Tribalfootball.

"Hal itu menjadi penyebab mengapa musim ini menjadi sangat buruk dan kami seperti mendapat kutukan."

"Namun, masih ada sisi positif dari semua itu, karena sekarang kami telah melihat banyak pemain muda berbakat muncul dari tim Primavera."


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X