Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

RD Bahas Tentang Pemain Persela

By Vessy Dwirika Frizona - Selasa, 21 Mei 2013 | 16:11 WIB
Rahmad Darmawan
Peksi Cahyo/BOLA
Rahmad Darmawan

Arema Cronous masih bertahan di papan atas klasemen sementara Liga Super Indonesia (LSI) 2012/2013.Sebaliknya, Persela Lamongan bertengger di papan bawah klasemen sementara.

Tapi pelatih Arema Cronous, Rahmad Darmawan (RD) tidak akan meremehkan Persela dalam laga di Stadion Surajaya, Rabu (22/5/2013) besok.

RD menilai Laskar Joko Tingkir diperkuat pemain yang memiliki skill individu mumpuni.

Duo striker Persela, Samsul Arif dan Mario Costas memiliki skiil yang berbeda. Samsul bisa mengandalkan kecepatannya untuk menerobos pertahanan Singo Edan. Sedangkan Costas memiliki kecerdikan untuk mengoceh barisan tim lawan.

Lini tengah Persela pun cukup tangguh bila diperkuat Zaenal Arif.

“Anak-anak harus mampu meredam pemain Persela dengan kelebihan dan cara bermainnya,” kata RD kepada Surya Online (Tribunnews.com Network), Selasa (21/5/2013).

Tim kebanggaan Aremania ini tidak bisa hanya mengandalkan pola permainan terbuka atau tertutup menghadapi Persela.
Permainan secara terbuka hanya memudahkan pemain Persela menerobos pertahanan Singo Edan.

Begitu pula permainan secara tertutup akan menumbuhkan kecerdikan Costas.

“Saya harus memperhatikan keseimbangan permainan tim,” tambahnya.

Laporan Tribunnews




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X