Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

United: Mourinho Bisa Bikin Tidak Stabil

By Christian Gunawan - Rabu, 22 Mei 2013 | 01:24 WIB
Jose Mourinho, magnet buat kontroversi.
(Getty Images)
Jose Mourinho, magnet buat kontroversi.

Pengurus Manchester United buka rahasia. Mereka merasa penunjukan Jose Mourinho sebagai pengganti Sir Alex Ferguson berpotensi terlalu besar menghadirkan ketidakstabilan di klub.

Dewan direksi United sempat mendiskusikan secara serius keuntungan memilih Mourinho sebelum akhirnya mengumumkan David Moyes sebagai manajer baru mereka mulai musim depan.

Moyes diumumkan sebagai pengganti Ferguson pada 9 Mei lalu. Penjelasan yang menyertai penunjukan Moyes adalah "keputusan bulat". Sementara banyak sumber dari klub itu membenarkan, sejumlah kecil anggota dewan mengakui secara intensif melobi Mourinho. Chief Executive David Gill, sebelum hengkang, disebut terbuka dengan gagasan itu.

Kepergian Gill toh merupakan salah satu alasan kesepakatan memilih Moyes. Kepergian Gill dan Ferguson pada akhir musim akan mengubah wajah struktur United secara signifikan untuk pertama kali selama bertahun-tahun.

Menatap musim penyesuaian, banyak pengurus merasa bahwa menunjuk manajer yang memiliki rekor konsisten perihal perseteruan dan konstroversi akan menyebabkan ketidakstabilan. Moyes pun dianggap sebagai pilihan yang lebih baik dan tepat untuk mengikuti niat klub mempertahankan bisnis.

Sementara itu, Mourinho hampir pasti berlabuh kembali di Chelsea setelah kepergiannya dari Real Madrid dikonfirmasi hari ini.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X