Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Kalah Terhormat dari Cina

By Tulus Muliawan - Kamis, 23 Mei 2013 | 19:43 WIB
Menpora, Roy Suryo
Peksi Cahyo/Bolanews
Menpora, Roy Suryo

3 pada babak Perempat Final Piala Sudirman, Kamis (23/5) sore WIB. Dengan kekalahan tersebut, Indonesia juga gagal melangkah ke semifinal untuk pertama kalinya sepanjang sejarah.

Meski kalah, hampir seluruh pecinta bulu tangkis di Indonesia memberikan apresiasi luar biasa atas perjuangan tanpa kenal lelah yang ditunjukkan Liliyana Natsir cs. Sebagian besar pujian para fan ditujukan kepada para pemain melalui situs jejaring sosial Twitter.

Apresiasi bukan hanya datang dari para penggemar, tapi juga dari Menteri Pemuda dan Olahraga Roy Suryo yang hadir langsung di Stadion Putra, Bukit Jalil, Malaysia. Menurut Roy, Indonesia telah menujukkan kemampuan terbaik dan kalah dari Cina dengan cara yang sangat terhormat.

"Strategi yang dijalankan tim sudah tepat, seandainya ganda putri kita latihan bersama lebih lama, pasti kita bisa. Hasil ini sangat luar biasa, apalagi kita tidak turun tanpa pemain tunggal putra kita yang habis cedera, tim Piala Sudirman Indonesia kalah terhormat,” ujar Menpora seperti dilansir dalam laman resmi PBSI.

Roy juga memuji peran besar yang diberikan Gita Wirjawan selaku Ketua Umum PP PBSI. Menurut politisi Parta Demokrat tersebut, Gita berperan besar dalam mengasah kemampuan fisik dan mental para pemain.

“Saya juga menghargai usaha yang sudah dilakukan Pak Gita selaku Ketua Umum PBSI. Saya senang dengan apa yang sudah beliau lakukan dengan tim bulu tangkis Indonesia. Pak Gita melakukan pendekatan dengan hati, dan bisa mendekatkan diri dengan para pemain,” ungkap Roy.

“Para pemain kita sepertinya sudah mulai mengimbangi permainan pemain Cina, mereka sudah mengetahui titik-titik kelemahan pemain Cina, terutama di nomor ganda. Ini adalah waktu yang tepat untuk kita bangkit."


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X