Kepala Eksekutif Manchester United, David Gill, ikut melibatkan diri dalam perdebatan mengenai masa depan Wayne Rooney. Ia percaya bomber bertubuh gempal itu akan tetap berada di Old Trafford musim depan.
Dalam beberapa bulan belakangan ini Wayne Rooney gencar dikabarkan semakin dekat dengan pintu keluar Old Trafford. Rumor itu semakin jelas setelah nahkoda United yang baru menyatakan pensiun, Sir Alex Ferguson, mengakui bahwa si pemain minta dijual pada bursa transfer musim panas mendatang.
Namun, David Gill meyakini bahwa kepergian Rooney dari United tidak akan terjadi. Ia juga yakin pihak klub tidak akan begitu saja melepas striker tim nasional Inggris tersebut.
Saya berpikir bahwa dia pemain hebat dan klub tidak ingin kehilangan pemain bintangnya," ujar Gill seperti diwartakan Daily Mail.
"Saya yakin setiap usaha telah dilakukan Rooney dan penasihatnya untuk memastikan hal itu terjadi. Saya bukan seorang pria yang suka bertaruh, tapi saya yakin akan duduk di Old Trafford musim depan dan melihat Rooney bermain di sana," imbuhnya.
Lantaran dikabarkan akan hengkang, sejumlah tim sudah mulai pasang ancang-ancang untuk mendapatkan Rooney. Dua tim yang paling berminat adalah Bayern Munchen dan Paris Saint-Germain.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar