Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Monaco Membuat Ligue 1 Lebih Spektakuler

By Oka Akhsan M. - Minggu, 26 Mei 2013 | 17:57 WIB
Carlo Ancelotti
Franck Fife/Getty Images
Carlo Ancelotti

Germain, Carlo Ancelotti, mendukung belanja gila-gilaan yang dilakukan AS Monaco. Menurut Carletto, gebrakan Les Rouge et Blanc di bursa transfer berdampak positif bagi sepak bola Prancis.

Monaco sukses meraih tiket promosi ke Ligue 1 pada Mei. Skuad asuhan Claudio Ranieri itu tak membuang-buang waktu untuk memperkuat skuad. Tak tangung-tanggung, mereka langsung menggelontorkan 70 juta euro atau sekitar 885 miliar rupiah untuk mendatangkan duo Porto, James Rodriguez dan Joao Moutinho.

Monaco juga berada di baris terdepan dalam persaingan memperebutkan bomber maut Atletico Madrid, Radamel Falcao. Mendapat pesaing baru, Carlo Ancelotti justru senang dengan pergerakan yang dilakukan Monaco.

"Bagus bagi sepak bola Prancis memiliki tim lain yang mampu kompetitif secara finansial. Jika Monaco membeli pemain top, maka Ligue 1 akan lebih kompetitif dan spektakuler," kata Carlo Ancelotti kepada Le 10 Sport.

Sama seperti Monaco, PSG royal dalam belanja pemain selama dua musim terakhir. Mereka mendatangkan nama-nama beken seperti Zlatan Ibrahimovic, Javier Pastore, Thiago Silva, Ezequiel lavezzi, dan Marco Verratti.

Hasilnya setimpal. PSG sukses merebut titel Ligue 1 pertama dalam 19 tahun pada Mei. Akan tetapi, mereka kini terancam ditinggal Ancelotti yang menjadi kandidat pengganti Jose Mourinho di Real Madrid.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X