Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah, Bus AS Roma Diserang Ultras

By Segaf Abdullah - Senin, 27 Mei 2013 | 14:09 WIB
Ultras AS Roma, dibuat kesal oleh tim kesayangan sendiri
Giuseppe Bellini/Getty Images
Ultras AS Roma, dibuat kesal oleh tim kesayangan sendiri

Kemarahan ultras AS Roma tak terhindarkan setelah mengetahui kekalahan tim kesayangannya tersebut dari rival sekota, Lazio, dalam laga final Coppa Italia 2012/13 yang dihelat di Stadion Olimpico, Minggu (26/5).

AS Roma kalah 0-1 dari musuh bebuyutan mereka, Lazio. Dengan hasil ini, I Giallorossi gagal mendapat tiket ke Liga Europa 2013/14 serta kehilangan kesempatan menyalip Juventus dalam perburuan mendapatkan bintang perak.

Tidak ada insiden yang melibatkan kedua kelompok fan, namun, kegeraman ultras AS Roma disalurkan lewat batu, telur, dan benda-benda lainnya yang justru mereka lemparkan ke bus yang ditumpangi para pemain AS Roma tepat di Trigoria, pusat latihan Francesco Totti dkk..

Tak hanya itu, para fan garis keras tersebut juga mencanci para pemain dengan sebutan 'tentara bayaran' dan menyalahi Presiden James Palotta, Direktur Franco Baldini dan Walter Sabatini atas kegagalan AS Roma pada musim 2012/13.

Pada musim 2012/13, walaupun AS Roma tak meraih satu pun gelar, akan tetapi, I Lupi mampu finis di urutan ke-6 atau satu tingkat di atas seteru mereka, Lazio.


Editor : Segaf Abdullah


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X