Barcelona kini telah mengkonfirmasi kepergian pemain betahannya yang telahmembela klub Catalan itu selama enam musim terakhir, Eric Abidal.
Eric Abidal sebenarnya telah melakukan pembicaraan dengan manajemen klub Barcelona dalam beberapa pekan terakhir untuk dapat memperpanjang kontraknya, namun kini tampaknya hal itu tidak terjadi dan pemain berusia 33 tahun itu juga akan pergi meninggalkan tim setelah kontraknya berakhir pada Juni 2013.
Dalam konferensi pers yang dilakukan Barcelona dan Abidal ini, ia menuturkan rasa terimakasihnya kepada semua orang yang ada di klub yang telah memberikan dirinya kesempatan untuk dapat bermain di tim sebesar Barcelona sebagai pengalaman terbesar dalam hidupnya.
"Terima kasih kepada Presiden Klub (Sandro Rosell) dan (Andoni) Zubizarreta untuk berada di sini. Saya telah bermain enam tahun di Barca. Pengalaman terbesar dalam hidup saya. Selama enam tahun saya telah memiliki rekan tim yang hebat dan yang terbaik di dunia," tutur Abidal kepada Football Espana.
"Terima kasih kepada semua pelatih yang telah memiliki keyakinan dalam diri saya, semua dokter terutama dokter Madinah (yang mengoperasi hati Abidal). Terima kasih kepada keluarga saya, untuk sepupu saya (yang menyumbangkan sebagian dari hatinya untuk Abidal), istri dan anakku. Saya kini punya dua tujuan, yaitu untuk memperjuangkan anak-anak saya untuk melihat mereka tumbuh, dan untuk dapat kembali bermain,"
"Saya senang telah dimainkan di Barca, tapi saya harus menghormati keputusan klub. Saya pasti akan kembali karena saya memiliki proposal yang menarik dari Barca. Saya harus berpikir tentang hal itu,"
"Terima kasih kepada para penggemar Barcelona dan kepada orang-orang yang telah mendukung saya. Terima kasih dan long live Barca!," ujar Abidal.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar