Presiden Real Madrid, Florentino Perez, kini telah menyatakan tekadnya untuk dapat memepertahankan Cristiano Ronaldo agar tetap bersama timnya. Perez berkata bahwa ia tidak akan menjual Ronaldo, meskipun ditawar sebesar satu miliar euro atau setara dengan 12,8 triliun sekalipun.
Cristiano Ronaldo yang telah banyak diberitakan akan segera meningalkan Real Madrid pada akhir musim 2012/13. Hal ini dikarenakan ia sempat mengutarakan perasaannya pada September 2012 lalu dengan menyetakan bahwa dirinya merasa sedih bermain di Madrid.
Manchester United dan Paris Saint-Germain yang juga mendengar kesedihan Ronaldo itu langsung membuat ancang-ancang untuk memboyong pemain terbaik dunia tahun 2008 tersebut. Namun kini hal itu semua dibantah oleh Florentino Perez yang tidak ingin melihat CR7 pergi meningalkan Santiago Bernabeu.
"Saya akan melakukan segalanya dengan menggunakan kekuasaan saya untuk memperpanjang kontraknya. Dia memiliki dua musim yang tersisa di kontraknya sekarang. Ia adalah yang terbaik di dunia dan kami ingin memberikan dorongan dan kemajuan untuk tim karena ia adalah pemimpinnya, ia adalah sebuah lambang tim ini," ujar Perez kepada Radio Cope.
"Saya tidak akan menjual dia, bahkan untuk satu miliar euro sekalipun. Hal itu bagi kami seperti menjual klub. Saya ingin ia berada di Madrid hingga akhir karir olah raganya, itu akan menjadi sempurna bagi kami dan dirinya,"
"Ia adalah seorang pemenang dan ia ingin memenangkan gelar dan banyak Ballon d'Or. Dengan demikian Real Madrid adalah tempat yang tepat untuk hal itu," ungkap Perez.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar