Belanda sangat beruntung bisa melakukan laga persahabatan di Indonesia, tepatnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (7/6). Kabar tersebut didapat dari pelatih Louis van Gaal.
Namun, mantan Pelatih Bayern Munchen dan Barcelona itu sedikit kecewa dengan penampilan Robin van Persie dkk. Kendati menang 3-0, Louis van Gaal belum cukup puas.
"Kami telah melakukan perjalanan jauh, tentunya ingin memberikan penampilan terbaik. Namun, faktor cuaca dan lapangan mempengaruhi kinerja kami," kata Louis van Gaal dalam konferensi pers di SUGBK, Jakarta, Jumat (7/6).
"Cuaca seperti ini sangat menguntungkan buat kami untuk beradaptasi di Piala Dunia 2014 di Brazil," ujar Louis van Gaal.
Sebelumnya, memang dikabarkan Belanda memilih menjalani laga uji coba di dua negara Asia, Indonesia (7/6) dan Cina (11/6), untuk beradaptasi dengan cuaca lembab di tempat Piala Dunia 2014 digelar, Brazil.
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar