Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lahm Yakin Munchen Bersama Guardiola Semakin Kuat

By Verdi Hendrawan - Minggu, 9 Juni 2013 | 01:15 WIB
Philipp Lahm
Boris Streubel/Getty Images
Philipp Lahm

Kapten tim Bayern Munchen, Philipp Lahm, yangtelah berhasil membawa Die Bayern menjadi jawara di Eropa setelah memenangkan Liga Champion musim 2012/13, sekaligus menyabet treble winner, kini mengatakan bahwa dirinya merasa yakin bahwa The Bavarians bersama pelatih barunya, Josep Guardiola, akan semakun kuat dibanding sebelumnya.

Musim 2012/13 bisa dikatakan sebagai musim terbaik yang pernah dirasakan tim Bayern Munchen sepanjang sejarah klub. Mereka berhasil menjadi tim Jerman pertama yang meriah tiga gelar juara dalam satu musim (Bundesliga, DFB-Pokal dan Liga Champion).

Keberhasilan yang diraih berkat tangan dingin pelatih mereka, Jupp Heynckes, ini sempat membuat beberapa kalangan dapat menjadikan beban tersebdiri bagi Josep Guardiola yang akan menangani klub pada musim 2013/14.

Namun, menanggapi hal itu, Philipp Lahm sebagai kapten tim merasa bahwa Guardiola akan membawa Bayern Munchen semakin kuat dan hebat pada musim depan, karena mantan pelatih Barcelona itu adalah pelatih berpengalaman.

"Dia adalah seorang pelatih berpengalaman yang akan membuat kita lebih kuat," kata Lahm kepada Süddeutsche Zeitung.

"Ketika seseorang baru datang, maka kami semua lebih terjaga, tetapi sukses tahun lalu tidak akan menjadi masalah bagi pelatih baru. Skuad saat ini sangat cocok untuk orang seperti Guardiola dan saya bisa melihat musim yang lebih indah berada di depan kami," lanjutnya.

Lahm memang tidak tahu apa rencana yang akan dilakukan Guardiola untuk tim, namun ia percaya bahwa mereka akan berbicara melalui telepon sebelum sesi latihan pertama musim baru dilakukan.

Guardiola akan secara resmi diperkenalkan sebagai bos Bayern pada tanggal 26 Juni dan ia akan datang menghadapi mantan klubnya, Barcelona, dalam pertandingan persahabatan pada 24 Juli, yang tiketnya sudah habis terjual.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X