Mantan pelatih PSSB Bireun, Simon Pablo Elissetche Correa, resmi menangani Persita Tangerang. Pria asal Chile ini menggantikan posisi Elly Idris yang mundur jelang putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) musim 2012/2013.
Sekretaris Persita Tangerang, Ali Subhan membenarkan perekrutan Simon. "Benar kami telah mengontrak Simon beberapa hari lalu. Dia kami kontrak sampai akhir musim kompetisi ini berakhir," kata Ali, Minggu (9/6).
Ali mengatakan bahwa pihaknya tertarik mengontrak Simon karena dinilai bisa meningkat performa anak-anak Pendekar Cisadane. "Dia mengerti tipikal permainan sepak bola di Indonesia, karena dia pernah melatih di PSSB Bireuen. Mudah-mudahan pengalamannya di klub asal Aceh itu bisa ditularkan di Persita. Dia pasti bisa dengan mudah beradaptasi dengan pemain-pemain Persita," ucap Ali.
Ali berharap kepada Simon agar bisa menyelamatkan Persita dari zona degradasi. "Dia pelatih yang bagus dan kami yakin dia bisa membawa Persita ke zona aman atau minimal bisa lolos dari zona degradasi," ujar Ali.
Ali menambahkan bahwa Simon yang melatih di PSSB Bireuen sejak 7 Februari 2012 itu memiliki visi yang sesuai dengan target manajemen Persita Tangerang. "Kami mendukung kepelatihannya di Persita. Mudah-mudahan dia bisa berbuat banyak untuk Persita. Target kami saat ini adalah bisa mengemas kemenangan dari dua laga home melawan Sriwijaya FC dan Pelita Bandung Raya," jelas Ali.
Laporan Tribunnews.com
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar