Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Ganda Campuran Indonesia Langsung Tersingkir

By Wisnu Nova Wistowo - Selasa, 11 Juni 2013 | 11:21 WIB
Praveen Jordan/Vita Marissa
Peksi Cahyo/Bolanews
Praveen Jordan/Vita Marissa

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Vita Marissa langsung tersingkir di babak pertama Indonesia Open 2013, Selasa (11/6) pagi. Vita menilai kekalahan tersebut disebabkan oleh banyaknya kesalahan yang dilakukan sejak awal pertandingan.

Pasangan Praveen Jordan/Vita Marissa dikalahkan wakil India, Tarun Kona/Aswini Ponnappa. Ganda campuran Merah Putih takluk dalam pertarungan tiga gim 21-18, 14-21, 25-23 dengan durasi 52 menit.

"Kami kalah karena terlalu banyak melakukan kesalahan sendiri sejak awal pertandingan. Mungkin kalau bisa bermain lebih baik, kami dapat menang," kata Vita Marissa.

Kekalahan lain juga dialami pasangan Indonesia lainnya, yakni Irfan Fadhilah/Weni Anggraini. Irfan/Weni tak kuasa membendung unggulan pertama dari Cina, Chen Xu/Jin Ma 21-10, 21-15.

Untungnya di pertandingan sebelumnya pasangan ganda campuran Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth berhasil melangkah ke babak kedua. Kido/Pia lolos usai mengalahkan pasangan Korea Selatan, Sung Hyun Ko/Ha Na Kim.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X