Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Galliani Tak Menutup Kemungkinan Jual El Shaarawy

By Jaka Sutisna - Rabu, 12 Juni 2013 | 03:38 WIB
Stephan El Shaarawy
Getty Images
Stephan El Shaarawy

Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani, tak menutup kemungkinan menjual bintang belia I Rossoneri, Stephan El Shaarawy. Padahal, sebelumnya Galliani berujar tidak akan menjual sang pemain pada transfer musim panas 2013.

Menurut rumor yang berkembang, Manchester City dilaporkan tertarik untuk mendatangkan Stephan El Shaarawy ke Etihad Stadium. The Citizens bahkan diklaim menawarkan uang tunai 25 juta euro ditambah Carlos Tevez kepada AC Milan demi Il Faraone.

"El Shaarawy adalah pemain Milan yang banyak diminati. Dia tidak dijual, namun apapun bisa terjadi di bursa transfer," tutur Galliani pada Sky Sports.

Galliani juga menampik isu ada negosiasi antara Milan dengan Tevez. Selain itu, Galliani pun membantah berita yang menyebutkan Kevin Prince Boateng meminta untuk dijual.

"Kami tidak sedang negosiasi dengan Tevez. Tentang Boateng, dia juga tidak pernah meminta untuk dijual pada bursa transfer musim panas kali ini," ungkap Galliani.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X