Siapa pemain yang layak mengenakan seragam nomor 10 di Juventus, masih menjadi perdebatan yang hangat. Eks Presiden Si Nyonya Tua, Giovanni Cobolli Gigli, mempunyai pandangan sendiri perihal sosok penerus yang pantas memakai angka kramat tersebut.
Menurut Giovanni Cobolli Gigli, nomor 10 peninggalan Alessandro Del Piero harusnya diberikan kepada Claudio Marchisio. Alasannya, Marchisio adalah putra asli Turin yang besar dan tumbuh di Juventus. Apalagi Marchisio juga telah dijuluki fan I Bianconeri dengan panggilan Il Principino atau Pangeran Kecil.
"Saya pikir nomor 10 harus diberikan kepada Marchisio. Dia lahir, tumbuh, dan menjadi juara bersama Juventus. Akan tetapi, saya tidak tahu apakah dia akan tinggal atau pergi," tutur Cobolli Gigli kepada Football Italia.
Sebelumnya, Arturo Vidal juga sempat diusung media untuk mengenakan seragam nomor 10 Juventus. Akan tetapi, King Arthur menolak wacana tersebut. Cobolli Gigli pun menilai Vidal pantas mendapat keistimewaan itu, namun secara pribadi ia lebih setuju jika yang memakai nomor tersebut adalah orang Italia.
"Vidal? Dia adalah salah satu pilar Juventus saat ini sehingga tidak akan ada alasan untuk mempermasalahkan jika nomor 10 dia kenakan. Meskipun begitu, secara pribadi saya lebih cenderung ingin melihat nomor 10 dipakai pemain Italia," ujar pria yang menjabat sebagai Presiden Juventus selama tiga tahun (2006-09) tersebut.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar