Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Empat Hari Dibayar Rp11,8 Miliar

By Riemantono Harsojo - Jumat, 14 Juni 2013 | 14:11 WIB
Diego Maradona
Carlo Hermann/AFP
Diego Maradona

aksi fenomenalnya bersama Argentina dan Napoli. Saat sudah gantung sepatu, nama besar sang maha­bintang sepak bola tak pudar. 

Agenda El Diego, terakhir sebagai pelatih klub Al Wasl FC (2011/12), masih padat. Ia kerap diminta berkunjung ke banyak negara untuk berbagi pengalaman dan ilmu bal-balan.


Undangan mengunjungi Indonesia dilayangkan BASRI (Badan Sepak Bola Rakyat Indonesia) ke Maradona. LSM sepak bola yang diketuai Eddy Sofyan ini rela membayar 1,2 juta dolar (Rp11,854 miliar) sebagai uang tampil buat Maradona.


"Memang uang tampil yang diminta cukup mahal. Namun, kami merasa bayaran ini sepadan melihat nama besar Maradona. Walau keberadaannya hanya sebentar, kami yakin ia akan memberikan banyak benefit buat persepakbolaan nasional," kata Eddy.

Uang untuk membayar Maradona disinyalir berasal dari Bupati Kutai Timur yang juga Ketua Umum APKASI, Isran Noor,
Maradona akan berada di Indonesia selama empat hari, 18-21 Juni. Ia akan menyatroni Jakarta, Surabaya, Makassar, dan Medan.


Selama berada di Indonesia sederet aktivitas bakal dilakukan legenda yang memberi Argentina menjadi juara dunia 1986 itu. Ia akan memberikan sesi kepelatihan dasar (coaching clinic) kepada pemain usia 15-18 tahun.


"Tadinya kami berniat menggelar laga ekshibisi yang melibatkan Maradona dengan para legenda sepak bola nasional. Akan tetapi agenda itu terpaksa dibatalkan karena BASRI ingin kedatangannya berkontribusi buat pembinaan usia muda di Indonesia. Biar pemain-pemain muda saja yang merasakan tempaan Maradona," ujar Eddy.


Sayangnya, nominal untuk bisa mengikuti coaching clinic yang dipatok panitia relatif mahal. Untuk bisa berinteraksi dengan "Dewa" orang Napoli itu pemain muda harus merogoh kocek 1 hingga 2 juta rupiah.


Tarif mahal dipatok BASRI untuk orang-orang yang berniat mengikuti seminar kepelatihan dan makan malam dengan Maradona. Untuk seminar tarifnya Rp2 juta dan Rp5 juta, sementara buat makan malam bareng tarifnya dipatok Rp5 juta dan Rp10 juta.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X