Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tommy Sugiarto Sukses Singkirkan Wakil Cina

By Tulus Muliawan - Kamis, 20 Juni 2013 | 20:03 WIB
Tommy Sugiarto
PBSI
Tommy Sugiarto

Tunggal putra Indonesia Tommy Sugiarto berhasil menunjukkan kualitasnya sebagai pemain andalan Indonesia. Di babak kedua, Tommy sukses menyingkirkan Wang Zhengming dari Cina dan melangkah ke perempat final.

Tommy berhak melaju ke babak delapan besar setelah menundukkan Zhengming dengan skor 21-16 22-20. Unggulan kedelapan dari Negeri Tirai Bambu itu dipaksa menyerah dalam waktu 47 menit.

"Tadi saat ketinggalan memang pressure tinggi sekali. Tapi kejadian itu cukup berpengaruh juga, saya bisa lebih relax dari lawan dan usaha cari satu demi satu poin seperti diinstruksikan pelatih," kata Tommy di situs PBSI.

"Pada gim kedua saya menang angin, jadi harus banyak menurunkan bola, sehingga kelihatannya terburu-buru, padahal tidak," tambah finalis Jerman GP Gold 2013 tersebut.

Pada babak perempat final, Tommy akan menantang wakil Inggris, Rajiv Ouseph. Ouseph lolos setelah membuat kejutan dengan menumbangkan Kenichi Tago dari Jepang.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X