Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Capai Kata Sepakat dengan Higuain

By Zulfirdaus Harahap - Jumat, 21 Juni 2013 | 03:43 WIB
Gonzalo Higuain
Javier Soriano/Getty Images
Gonzalo Higuain

Langkah Gonzalo Higuain, semakin dekat menapaki tanah Inggris. Penyerang Real Madrid itu dikabarkan telah mencapai kata sepakat personal dengan Arsenal dan hanya menunggu urusan dalam hal menuntaskan transfer.

Seperti yang diwartakan Guardian, Gonzalo Higuain menyepakati bayaran 130ribu pound per pekan dengan durasi kontrak hingga empat tahun.

Meski kedua klub belum mencapai kesepakat soal nilai transfer, namun Higuain dipastikan akan merapat ke Emirates Stadium dalam tempo dua pekan ke depan. Bahkan, nama Higuain juga dijadwalkan mengikuti tur The Gunners ke Asia termasuk kunjungan ke Jakarta menghadapi Timnas Indonesia.

Rotasi pemain di Real Madrid membuat Higuain berpikir ulang untuk masa depannya di Santiago Bernabeu. Raihan 16 gol dalam 28 penampilan musim 2012/2013, membuktikan bahwa pemain berkebangsaan Argentina itu layak untuk mendapatkan tempat utama bersama Arsenal.

Arsenal dikabarkan rela mengeluarkan dana segar senilai 20 juta pound agar memuluskan langkah Higuain berseragam The Gunners musim 2013/2014. Nilai transfer itu akan menjadi rekor pembelian termahal kubu Meriam London setelah menggelontorkan 15 juta euro saat membawa Andrei Arshavin dari Zenit St Petersburg.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X