Heinz Rummenigge angkat bicara. Kedua sosok penting Die Roten itu buru-buru menegaskan Gomez masih menjadi hak milik Munchen.
Mario Gomez ramai dikabarkan akan meninggalkan Bayern Munchen di bursa transfer musim panas 2013. Kegagalan pria berusia 27 tahun tersebut mendapatkan tempat utama di skuad FC Hollywood menjadi latar belakang niatnya angkat kaki dari Allianz-Arena.
Akan tetapi, Pelatih anyar Munchen, Josep Pep Guardiola memberikan sinyak positif untuk Gomez. Eks pembesut Barcelona itu berjanji akan memperlakukan Gomez dengan baik. Tak hanya Pep, Karl-Heinz Rummenigge pun memberikan penegasan Gomez akan hadir pada sesi latihan pertama klub.
"Gomez milik kami. Saat ini dia masih menjadi pemain Bayern dan saya akan memperlakukan dia sebagaimana saya memperlakukan pemain Bayern yang lain," tutur Guardiola.
"Gomez akan hadir di sesi latihan pertama klub musim ini," tegas Karl-Heinz Rummenigge dilansir Football Italia.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar