Mantan asisten manajer Manchester United, Mike Phelan, ikut angkat bicara mengenai keinginan Wayne Rooney untuk hengkang ke klub lain. Ia tidak habis pikir mengapa mantan anak asuhnya itu ingin segera keluar dari Old Trafford.
Sebelum mundur sebagai manajer United pada akhir musim 2012/13, Sir Alex Ferguson mengungkapkan bahwa Wayne Rooney minta dimasukkan ke daftar jual pemain untuk bursa transfer musim panas. Wazza pernah melontarkan permintaan serupa pada 2010.
"Dia sudah di klub papan atas. Tidak ada banyak alasan baginya untuk pergi keluar," ujar Mike Phelan menanggapi permintaan Rooney untuk hengkang dari Man. United, seperti diwartakan The Sun.
"Mengapa Anda ingin membahayakan apa yang Anda miliki? Masa depan yang menarik mungkin ada di depan Anda," imbuhnya.
Kubu United pun mulai bergerak untuk mencari solusi atas ketidakjelasan nasib Rooney. Sang manajer anyar, David Moyes, bakal segera bertemu Rooney guna mempertanyakan apakah si pemain ingin bertahan atau hengkang.
"Saya pikir Moyes ingin bicara dengan Rooney," tutur Phelan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar