Gelandang AC Milan, Mathieu Flamini, dikabarkan menolak untuk meneruskan perpanjangan kontrak bersama I Rossonerri. Pemain 29 tahun itu pun diduga sudah tidak betah lagi berada di San Siro.
Beradasarkan keterangan yang dilaporkan oleh pengacara Mathieu Flamini, Alexandra Missirli, AC Milan awalnya telah menawarkan perpanjangan kontrak untuk durasi selama dua tahun. Tetapi, kliennya menolak penawaran itu lantaran Kontrak baru yang diajukan Milan terlalu singkat.
"Klub sudah mengajukan kontrak kepada Flamini, tapi ia menolak karena menginginkan kontrak panjang," jelas Missirli, seperti dilansir Sportsmole.
Missirli juga menambahkan bahwa kliennya mengaku ingin hengkang dari San Siro. Namun, ia tak menjelaskan kemana ia akan hijrah nantinya, seba juga belum tampak ada penawaran dari klub lain.
Flamini bergabung dengan Inter pada tahun 2008. Pemain kelahiran Marseille didatangkan dari Emirates. Selama bermain untuk Inter, Flamini telah mencetak tujuh gol dalam 96 pertandingan.
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar