Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ghana Taklukkan Cili Secara Dramatis

By Okie Prabhowo - Senin, 8 Juli 2013 | 03:42 WIB
Laga Ghana vs Cili
Getty Images
Laga Ghana vs Cili

20 setelah mengalahkan Cili 4-3 secara dramatis pada Perempat final di Turk Telekom Arena, Turki, Senin (8/7) dini hari WIB. Tim Ghana yang memiliki semangat tinggi dan fisik yang kuat melakoni laga 120 menit menaklukkan Cili dengan gol penentu kemenangan dicetak Ebenezer Assifuah-Inkoom pada injury time babak kedua extra time.

Ghana mencetak gol saat laga berjalan 11 menit melalui kaki Moses Odjer. Frank Acheampong yang mengumpan lambung bola disambut oleh Odjer. Pemain berusia 16 tahun itu menahan bola dengan dada sebelum melepaskan tendangan voli. Ghana 1-0 Cili.

Usai gol Ghana, Cili membuat gol balasan 12 menit kemudian. Umpan terobosan Christian Bravo diterima oleh Nicolas Castillo. Gelandang Cili itu kemudian menggiring bola ke dalam kotak penalti dan melepaskan tendangan keras. Kiper Eric Antwi tidak mampu menahan kerasnya bola yang meluncur ke arah gawang.

Cili berbalik unggul setelah Angelo Henriquez menorehkan gol pada menit ke-27. Usai menerima umpan Bryan Rabello, Henriquez menguasai bola dan melakukan gerakan memutar lalu menendang keras bola dari luar kotak penalti. Skor Cili 2-1 Ghana bertahan hingga babak pertama berakhir.

Babak kedua Ghana tampil lebih ngotot dan menyerang. Usaha kerasa tersebut berbuah manis pada menit ke-72. Penampilan cemerlang Clifford Aboagye yang dikawal 3 pemain Cili membuat dirinya bisa mengirimkan bola kepada Ebenezer Assifuah-Inkoom yang berada di dalam kotak penalti. Pemain berusia 20 thaun itu kemudian melepaskan tendangan dan skor kembali imbang.

Hasil 2-2 bertahan hingga pertandingan dengan waktu normal 90 menit berakhir. Laga dilanjutkan ke babak tambahan waktu 2x15 menit.

Pada babak pertama extra time Cili berhasil kembali unggul atas Ghana. Umpan lambung Claudio Baeza disambut dengan tandukan dari Henriquez (98'), yang berlari masuk ke dalam kotak penalti. Cili 3-2 Ghana.

Babak kedua extra time, Ghana lagi-lagi dengan semangat yang meluap seperti tidak ada kata lelah akhirnya berhasil menggetarkan jala gawang Cili untuk ketiga kalinya pada menit ke-113. gol berawal dari umpan satu-dua antara Boagye dengan kenedy Ashia. Boagye kemudian berhasil masuk ke dalam kotak penalti dan mengecoh dua pemain Cili lalu melepaskan bola ke arah Salifu Seidu. Pemain berusia 19 tahun itu kemudian menendang bola ke arah gawang dan menaklukkan kiper Dario Melo.

Ghana yang benar-benar terlihat tidak letih terus menggempur pertahanan Cili. Alhasil gol penentu kemenangan terjadi pada menit ke-121 hasil torehan ASssifuah-Inkoom. Acheampong dengan cemerlang menggiring bola ke dalam kotak penalti melewati dua pemain Cili. Skill yang benar-benar luar biasa dari pemain berusia 19 tahun itu yang megolah bola dengan kepala dan kakinya.

Wasit membunyikan peluit dan laga berakhir untuk kemenangan Ghana 4-3 atas Cili. Ghana lolos ke semifinal dan berhadapan dengan Prancis, yang pada perempat final menaklukkan Uzbekistan 4-0.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X