Kapten Bayern Munchen, Philipp Lahm, mengkritik sikap sponsor Mario Gotze dan Jan Kirchhoff, Nike. Menurutnya, merupakan hal yang tak etis apabila Nike meminta kedua pemain itu untuk memakai salah satu kaus mereka saat perkenalan pemain.
Pasalnya, Bayern sendiri terikat kontrak dengan brand Jerman, adidas. Tapi, adidas harus dibuat terkejut karena Gotze dan Kichhoff memakai logo Nike di kausnya saat sesi perkenalan.
FC Hollywood memang telah menghukum kedua pemain itu. Namun, menurut Lahm, pihak sponsor pemainlah yang harus dipersalahkan atas kejadian tersebut. Dia yakin kedua rekan barunya itu dimanipulasi oleh sponsor mereka.
"Aku tak ingin menuduh Mario dan Jan ingin menciptakan kesan buruk. Tapi, aku pikir para pemain itu telah diminta sponsor mereka unutk mengenakan kaus itu saat presentasi," tutur Lahm.
"Mereka hanya melakukan apa yang telah diminta tanpa mempertimbangkan diri mereka dan event itu telah digunakan oleh pihak ketiga. Tipe marketing seperti ini bertentangan dengan kontrak jangka pajang partner kami adidas dan tidak mematuhi aturan Bayern Munchen," imbuh dia.
Laporan Duniasoccer.com/JoPauline
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar