Jelang menghadapi Liverpool pada 20 Juli 2013, pelatih tim nasinal Indonesia, Jacksen F. Tiago, memanggil enam pemain untuk memperkuat tim. Imbasnya, delapan pemain yang tergabung kala melawan Arsenal harus rela tersingkir.
Jacksen sebelumnya memang mengatakan akan memanfaatkan rangkaian uji coba dengan Belanda, Arsenal, Liverpool, dan juga Chealsea untuk mencoba beberapa pemain baru dan lama. Tujuannya, saat menghadapi Cina dalam Kualifikasi Piala Asia 2015 sudah mengantongi nama-nama terbaik.
Empat debutan di timnas, Rivki Mokodompit, Rizky Ripora, A.A. Ngurah Wahyu, dan Riski Pellu, dikembalikan ke klubnya masing. Jacksen lebih memilih muka-muka lama untuk menjaga kekuatan Indonesia kala menghadapi Stevan Gerrard dkk. di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), seperti Ahmad Bustomi dan Andik Vermansah. Mereka direncanakan bergabung pada Selasa 16 Juli di hotel Sultan Jakarta:
Pemain yang dipulangkan:
1. Rivki Mokodompit (Sriwijaya FC)
2. Ian Luis Kabes (Persipura).
3. Rizky Ripora (Barito Putra)
4. Zulkifli Syukur (Mitra Kukar)
5. Ricardo Salampessy (Persipura)
6. Toni Sucipto (Persib Bandung)
7. A.A. Ngurah Wahyu (Persija)
8. Riski Ahmad Sanjaya Pellu (Pelita Bandung Raya)
Pemain Dipanggil:
1. Greg Nwokolo (Arema Indonesia)
2. Ahmad Bustomi (Mitra Kukar)
3. Dian Agus (Barito Putra)
4. Taufik (Persebaya 1927)
5. Andik Vermansah (Persebaya 1927)
6. Fahrudin (Persepam Madura Utd)
7. Ahmad Jufriyanto (Sriwijaya FC) kembali bergabung 16 Juli setelah main 15 Juli
Editor | : | Kukuh Wahyudi |
Komentar