Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tello Siap Pertahankan Posisinya di Barcelona

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 20 Juli 2013 | 02:01 WIB
Christian Tello (kiri)
Josep Lago/Getty Images
Christian Tello (kiri)

Penyerang muda Barcelona, Christian Tello, kini menyatakan keseriusannya untuk mempertahankan posisi di lini depan Blaugrana seperti yang ia dapatkan pada musim lalu. Tello ingin dapat bersaing dengan Lionel Messi, Pedro Rodriguez, Alexis Sanchez, dan pendatang baru, Neymar da Silva Junior.

Dengan kehadiran Neymar di dalam tim Barcelona saat ini, tentu akan memakan korban dari salah satu penyerang yang ada di dalam tim. Christian Tello yang merupakan pemain muda yang baru menjadi bagian dari tim utama Blaugrana, tentu akan menjadi sorotan mengenai kesempatan yang akan ia dapatkan di dalam tim.

Tello mengatakan bahwa untuk menjadi lebih baik di setiap musim sangatlah penting, meskipun ia sadar memiliki saingan berat di dalam tim. Pemain berusia 21 tahun itu juga tidak pernah berpikir untuk hijrah dari Barcelona.

"Setiap musim baru itu sangat penting bagi saya dan setiap tahun saya berharap dapat lebih menonjol," tutur Tello kepada Football Espana.

"Dengan latihan yang konstan dan kerja keras, mudah-mudahan saya bisa mencapai hal ini, meskipun saya sadar bahwa di posisi saya, saya akan melawan pemain-pemain terbaik di dunia,"

"Baik Neymar maupun semua pemain di posisi saya, tim ini memiliki pemain terbaik di posisi saya. Kompetisi akan menjadi sangat sengit,"

"Saya tidak ingin mempertimbangkan setiap tawaran untuk mpergi dari klub. Pilihan dan ambisi saya adalah untuk tinggal di sini selama mungkin dan meraih kesuksesan di sini," ungkap Tello.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X