Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Verratti, Ljajic, dan Neto Jadi Incaran Fiorentina

By Jaka Sutisna - Minggu, 21 Juli 2013 | 23:32 WIB
Adem Ljajic
Getty Images
Adem Ljajic

Presiden Fiorentina, Mario Cognini, berbicara panjang lebar terkait rencana La Viola di lantai bursa transfer musim panas 2013. Menurutnya, Mario Gomez hanya satu dari sekian banyak pemain baru yang rencananya akan didatangkan Artemio Franchi.

Kedatangan Mario Gomez dari Bayern Munchen, belum akan menghentikan pergerakan Fiorentina di pasar transfer pemain. Marco Verratti, Adem Ljajic, dan Neto adalah incaran teranyar yang berpotensi menjadi pemain La Viola.

"Kami telah menambahkan banyak ceri di kue sejak Januari. Dari Giuseppe Rossi hingga Mario Gomez," ujar Cognini.

"Marco Verratti adalah ide yang muncul tahun lalu dan masih terus berlanjut hingga saat ini karena direktur kami mengenal agennya. Namun, saya tidak berpikir membeli Verratti adalah langkah yang mungkin bisa dilakukan," tutur Cognini.

"Skuad ini sekarang bisa dianggap lengkap, tapi itu bukan berarti sesuatu yang lain tidak akan terjadi. Selama beberapa hari ke depan kami akan melakukan pertemuan lain untuk menemukan solusi dengan Palermo untuk Adem Ljajic," ungkap Cognini.

"Adapun untuk kiper, staf menajemen kami sangat terkesan dengan Neto, sehingga dia akan menjadi pilihan pertama kami," kata Cognini.

"Kami sudah mencapai kesepakatan dengan Montella pada akhir musim lalu. Dia akan tetap bersama kami selama bertahun-tahun dan selama beberapa hari ke depan akan diumumkan secara resmi," ucap Cognini dikutip dari Football Italia.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X