Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Felipe Massa Tak Ingin Tinggalkan Ferrari

By Tulus Muliawan - Rabu, 24 Juli 2013 | 21:15 WIB
Felipe Massa kerap gagal finis akibat masalah teknis pada mobilnya.
Paul Gilham/Getty Images
Felipe Massa kerap gagal finis akibat masalah teknis pada mobilnya.

Felipe Massa gagal menunjukkan penampilan terbaiknya bersama Ferrari awal musim ini. Akibatnya, pebalap asal Brasil itu kerap diisukan akan didepak Ferrari akhir musim ini.

Menanggapi isu tersebut, Massa dengan tegas mengatakan bahwa dirinya masih berharap diberi kesempatan untuk tampil bersama Tim Kuda Jingkrak itu musim depan.

Massa juga menjelaskan bahwa penampilan buruknya selama ini bukan disebabkan oleh ketidakmampuan dirinya, melainkan masalah teknis pada mobil F138 milik Ferrari. Seperti diketahui, Massa berulangkali gagal menyelesaikan balapan karena mengalami kecelakaan.

"Saya tahu apa yang terjadi saat ini. Saya hanya ingin mendapatkan hasil terbaik. Saya punya kemampuan, yang jadi masalah sekarang ini lebih kepada teknis mobil," ujar Massa di Autosport.

Untuk menjaga harapannya tampil bersama Ferrari musim depan, Massa mengatakan bahwa dirinya akan berjuang keras di balapan-balapan selanjutnya. Langkah pertama akan dijalaninya di Grand Prix Hungaria, akhir pekan ini.

"Saya akan mencoba untuk terus menjaga fokus dan finis dengan hasil yang terbaik. Saya juga akan memperbaiki konsistensi saya dalam pertandingan. Itulah kunci utamanya," kata Massa.

"Saya gagal finis di Inggris dan Bahrain karena masalah ban. Jika semuanya berjalan dengan baik dan tidak ada hal aneh yang terjadi, saya yakin saya bisa finis di posisi terbaik," sambung Massa.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X