Manajer Tottenham Hotspur, Andre Villas Boas, enggan untuk berbicara seputar masa depan Gareth Bale. Gelandang asal Wales itu kembali absen saat Spurs ditahan imbang Espanyol di White Hart Lane.
Gareth Bale kembali menguatkan berita tentang rencana kepindahan masa depannya. Bale absen saat Tottenham Hotspur ditahan imbang 1-1 oleh Espanyol dalam laga persahabatan yang digelar di White Hart Lane.
Pemain baru, Roberto Soldado, berhasil membuat gol dalam debut pertamanya dengan mencetak gol dari titik putih bersama The Lilywhites. Kinerja yang baik dari Spurs, menandai dengan kesempatan bersaing dalam empat besar klasemen Premier League musim 2013/2014.
Tetapi, perdebatan seputar apakah Bale akan bertahan atau hengkang masih menjadi berita yang ditunggu-tunggu. Menanggapi itu, manajer Andre Villas Boas menolak untuk berkomentar lebih lanjut seputar masa depan Bale.
"Satu-satunya hal yang dapat saya katakan tentang cerita ini adalah saya tidak akan berkomentar karena semua orang telah berspekulasi lebih banyak," kata Villas Boas seperti dikutip Sky Sports.
"Ada beberapa cerita yang berbeda, beberapa yang tidak benar, dengan orang-orang menciptakan kabar tanpa pengetahuan tentang apa yang sedang terjadi. pada," tegas manajer berpaspor Portugal itu.
Bale sendiri dimasukkan dalam daftar pemain yang dipanggil timnas Wales untuk laga persahabatan menghadapi menghadapi Republik Irlandia di Stadion Cardiff City, Rabu (14/8).
"Dia telah dipanggil tim nasional, departemen medis kami akan berada dalam kontak dengan departemen medis Wales untuk memastikan bahwa mereka memiliki segala sesuatu yang tersedia dalam hal memberikan informasi tentang kondisi pemain di minggu-minggu terakhir," jelas Villas Boas.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Komentar