Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

United Tak Cemaskan Kekuatan Uang City dan Chelsea

By Oka Akhsan M. - Senin, 12 Agustus 2013 | 20:07 WIB
Ryan Giggs
Michael Regan/Getty Images
Ryan Giggs

besaran pada musim panas. Giggs menyatakan Setan Merah memiliki kualitas mumpuni untuk mempertahankan mahkota Premier League.

Manchester United terlihat pasif di bursa transfer musim panas. Sempat mencoba mendatangkan Cesc Fabregas dan Thiago Alcantara, namun selalu berujung dengan kegagalan. Pemain muda asal Uruguay, Guillermo Varela, menjadi satu-satunya amunisi baru yang datang.

Sementara itu, Manchester City merogoh kocek sekitar 90 juta pound untuk menggaet Fernandinho, Jesus Navas, Alvaro Negredp, dan Stevan Jovetic. Chelsea tak mau kalah dengan mendatangkan Andre Schurrle, Marco van Ginkel, dan Mark Schwarzer.

Meski demikian, Ryan Giggs menegaskan United tak perlu membeli pemain baru untuk meraih gelar juara.

"Mourinho kembali ke Chelsea dan City mengeluarkan banyak uang untuk memperkuat skuat, namun kami tak perlu khawatir," kata Giggs kepada PA Sport.

"Kami adalah tim juara. Tak mudah mempertahankan trofi, namun kami memiliki pengalaman dan akan mencobanya lagi musim ini. Kami memiliki skuat yang berkualitas seperti yang telah diperlihatkan tahun lalu," ujar Giggs.

"Kami sedikit lebih lambat dari City di bursa transfer. Kami hanya perlu menunggu. Jika seorang pemain hebat datang, itu bagus. Jika tidak juga tak masalah. Pemain yang ada dalam skuat saat ini telah membuktikan mampu memenangi liga pada musim lalu," tutur Giggs.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X