Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masuk Timnas Spanyol, Pengalaman Tak Terlupakan

By Verdi Hendrawan - Rabu, 14 Agustus 2013 | 03:21 WIB
Inigo Martinez (kanan)
Ian Walton/Getty Images
Inigo Martinez (kanan)

Gelandang Real Sociedad, Inigo Martinez, yang diikutsertakan oleh pelatih tim nasional Spanyol, Vicente Del Bosque, untuk menghadapi pertandingan persahabatan kontra Ekuador, dipandang sebagai pengalaman yang tidak akan pernah dapat ia lupakan.

Pertandingan persahabatan Spanyol menghadapi Ekuador itu memang mengikut sertakan beberapa pemain muda La Furia Roja, seperti Francisco Roman Alarcon atau Isco, Jorge Resurreción Merodio atau Koke, Thiago Alcantara, dan Cristian Tello.

Hal ini dilakukan oleh Del Bosque untuk memberikan kesempatan yang besar bagi para pemain muda mereka agar dapat menimba ilmu dari senior-senior mereka yang merupakan juara Eropa dan Dunia, terlebih mereka juga lah yang akan menjadi pengganti pemain inti Spanyol dimasa yang akan datang.

Meskipun hanya dikarenakan untuk memberikan pengalaman bermain, namun pemain yang terpilih untuk dapat memperkuat tim nasional Spanyol bukanlah pemain sembarangan. Meskipun belum tentu akan bermain, namun hal ini tentu akan jadi pengalaman yang besar bagi Inigo Martinez.

"Ini tentu akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Saya hanya ingin mengambil kesempatan itu. Tim ini banyak memiliki pemain hebat, sehingga akan mudah bagi saya untuk belajar," tutur Inigo Martinez kepada Football Espana.

"Kami para pemain muda sangat tertarik untuk dapat bersama para pemain profesional yang besar dan mencoba mempelajari hal-hal baru. Ini adalah kesempatan yang unik bagi saya," ungkap pemain berusia 22 tahun itu.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X