Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia U-23 Menang 5-1 Atas UNY

By Oka Akhsan M. - Jumat, 16 Agustus 2013 | 20:07 WIB
Rahmad Darmawan
Peksi Cahyo/Bolanews
Rahmad Darmawan

23 kembali menorehkan hasil positif di laga uji coba. Setelah menang tipis 1-0 atas Brunei Darussalam, Kamis (15/8), tim asuhan Rahmad Darmawan itu berhasil mengalahkan tim Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dengan skor telak 5-1, Jumat (16/8).

Lima gol kemenangan Garuda Muda dicetak oleh Moniega Bagus (menit ke-18), Ricky Kayame (20), Doly R. Gultom (44), Loudry M. (70 penalti), dan Yohanis Nabar (77). UNY sempat menjebol gawang timnas U-23 pada menit ke-23.

Laga uji coba kontra UNY menjadi penutup seleksi tahap ketiga. Nantinya, dari 70 pemain hanya 30 saja yang akan terpilih mengikuti pemusatan latihan selanjutnya.

"30 pemain sudah sesuai dengan kuota daftar pemain. Kemudian dalam waktu kurang dari tiga pekan akan diciutkan kembali menjadi 20 pemain yang didaftarkan sebagai sebagai skuat timnas," kata RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan, seperti dikutip dari kompas.com.

RD menambahkan dirinya tak menutup pintu bagi pemain yang juga membela timnas senior seperti Andik Vermansyah dan Rizki Pellu. Stefano Lilipaly yang tampil cukup baik ketika timnas senior mengalahkan Filipina 2-0, Rabu (14/8), juga masuk dalam rencana RD.

"Lilipaly satu-satunya pemain yang belum pernah diseleksi. Namun, memanggil Lilipaly tak mudah. Klubnya (Almere City) hanya bersedia melepas Lilipaly untuk laga yang masuk agenda FIFA," ujar RD.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X