AC Milan siap mendatangkan kiper baru ke Milanello. Cederanya kiper ketiga, Gabriel, memaksa I Rossoneri harus bergerak mencari kiper anyar di lantai bursa transfer musim panas 2013.
Gabriel, kiper asal Brasil berusia 20 tahun, dilaporkan mengalami cedera serius. Padahal Gabriel baru saja diproyeksikan AC Milan menjadi kiper kedua setelah Marco Amelia mengalami cedera.
Namun, apa lacur, Gabriel juga mengalami cedera. Bahu Gabriel mengalami masalah. Cedera yang menimpa Gabriel bahkan disinyalir Sky Sport Italia parah sehingga membutuhkan waktu pemulihan yang lama.
Untuk mengetahui seberapa serius cederanya, Milan akan melakukan tes pada Gabriel pekan depan. Hal tersebut jelas membuat Milan khawatir sebab stok kiper kian menipis. Saat ini hanya Christian Abbiati yang siap siaga.
Sebagai langkah antisipasi jikalau cedera Gabriel memang memakan waktu lama untuk pemulihan, AC Milan dilaporkan akan membeli kiper baru.
Kiper Torino, berusia 35 tahun, Ferdinando Coppola, kabarnya siap didatangkan Milan untuk diproyeksikan menjadi kiper ketiga setelah Amelia.
Coppola sendiri tidak asing dengan Milan, sebab ia pernah dua periode memperkuat I Rossoneri, yaitu pada 2006-08 dan 2010-13.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar