Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Vela & Seferovic Menangkan Sociedad atas Getafe

By Verdi Hendrawan - Minggu, 18 Agustus 2013 | 02:23 WIB
Selebrasi Haris Seferovic setelah berhasil cetak gol indah pada debutnya di La Liga.
Rafa Rivas/Getty Images
Selebrasi Haris Seferovic setelah berhasil cetak gol indah pada debutnya di La Liga.

masing dicetak oleh Carlos Vela dan Haris Seferovic berhasil membawa timnya menang dengan skor 2-0 atas tamunya, Getafe, dalam laga perdana La Liga musim kompetisi 2013/14. Hasil ini sangat penting bagi Sociedad dalam membagi konsentrasi mereka ke babak play off Liga Champion menghadapi Olympique Lyonnais.

Real Sociedad yang turun dengan kekuatan penuh, minus Antoine Griezmann yang tidak dimainkan oleh pelatih Jagoba Arrasate, berhasil tampil impresif dan memainkan sepak bola indah mereka dengan penyelesaian akhir yang sangat tenang dan sempurna.

Dua gol kemenangan Real Sociedad tercipta dengan cara yang indah. Gol-gol yang biasanya dipertontonkan oleh pemain terbaik dunia, Lionel Messi, berhasil ditunjukkan oleh Carlos Vela dan Haris Seferovoc dengan baik.

Gol pertama Sociedad lahir pada menit ke-42 melalui kerja sama apik yang dipertontonkan oleh Gonzalo Castro dan Carlos Vela. Castro berhasil melepaskan umpan trobosan mendatar kepada Vela yang membuat striker asal Meksiko itu tinggal berhadapan dengan kiper Getafe, Miguel Moya.

Vela yang hanya tinggal menaklukkan Moya, berhasil melakukan tendangan chip ala Messi yang membuat kiper tidak berdaya. Keunggulan 1-0 Sociedad atas Getafe itu bertahan hingga turun minum.

Begitu pula dengan gol kedua yang lahir melalui kaki Seferovic pada menit ke-70. Striker baru La Real itu berhasil memanfaatkan umpan trobosan mendatar dari Vela dari sisi kiri serangan Sociedad.

Seferovic yang lolos dari perangkap off side Getafe berhasil mengejar bola dan melakukan sontekan yang serupa seperti yang dilakukan oleh Vela saat mencetak gol pertama. Gol tersebut adalah yang terakhir pada pertandingan otu yang membuat Sociedad memang dengan skor 2-0 atas tamunya itu dan memastikan raihan sempurna di laga perdana La Liga musim ini.

Selain itu hasil ini sangat penting bagi La Real untuk mempersiapkan diri mereka dalam menghadapi dua laga krusial di play off Liga Champion yang akan berlangsung pada Rabu (21/8) dan Kamis (29/8) dini hari WIB, di mana mereka akan menghadapi Olympique Lyonnais yang merupakan lawan yang tidak mudah dan langganan dari peserta kompetisi klub terbesar di Eropa itu yang tentu memiliki pengalaman yang lebih baik ketimbang Sociedad.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X