Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang 4-0, City Geser United di Puncak Klasemen

By Verdi Hendrawan - Selasa, 20 Agustus 2013 | 04:22 WIB
Selebrasi David Silva saat berhasil mencetak gol pembuka bagi Manchester City.
Andrew Yates/Getty Images
Selebrasi David Silva saat berhasil mencetak gol pembuka bagi Manchester City.

0 pada Selasa (21/8). Hasil ini membuat The Citizens untuk sementara memimpin tabel klasemen Premier League dengan menggeser rival sekotanya, Manchester United.

Manchester City sejak menit pertama pertandingan berhasil langsung menggebrak pertahanan Newcastle United. Pertandingan baru berjalan enam menit, tim tuan rumah sudah berhasil berhasil membuka pundi-pundi gol mereka.

Berawal dari umpan tarik Edin Dzeko yang masih berhasil dihadang Mapou Yanga-Mbiwa, namun bola tersebut mengarah ke David Silva. Gelandang asal Spanyol itu pun dengan mudah menanduk bola ke gawang Tim Krul untuk merubah skor.

Terlihat sangat nyaman mengalirkan bola, Newcastle United digempur habis-habisan oleh Manchester City. Gol kedua The Citizens tercipta pada menit ke-22 berawal dari umpan terobosan dengan menggunaan tumit dari Dzeko, Sergio Aguero berhasil menggiring bola dan berhasil menendang bola ke sudut gawang Newcastle.

Di akhir babak pertama, keadaan menjadi semakin untuk Newcastle. Bek andalan mereka, Steven Taylor, terkena kartu merah setelah terlihat memukul kepala Aguero dengan sengaja pada menit ke-45. Babak pertama pun berakhir dengan skor 2-0 untuk City.

Pada babak kedua, Manchester City seperti tinggal menunggu waktu untuk mencetak gol. Terbukti pada menit ke-50. Giliran tendangan bebas melengkung Yaya Toure menembus jala Krul.

Lima menit kemudian, giliran Samir Nasri mencetak gol keempat Manchester City. The Citizens pun unggul 4-0 dan berada di atas angin. Kedudukan 4-0 untuk Manchester City pun bertahan hinga akhir pertandingan, meskipun beberapa kali percobaan yang dilakukan oleh Dzeko dan Alvaro Negredo selalu gagal membuahkan hasil.


Editor : Verdi Hendrawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X